VIRGINIA - Departemen Kepolisian Virginia mempermudah warganya untuk melaporkan kejahatan kepada aparat penegak hukum melalui sebuah aplikasi baru iOS. Aplikasi ini dirilis pada 30 November lalu oleh iThinQware yang berkolaborasi dengan Departemen Kepolisian Marion, Virginia.
Dilansir dari AppleInsider, Kamis (27/12/2012), aplikasi gratis ini, menurut iThinQware, diluncurkan guna meningkatkan kesadaran untuk berusaha mencegah kejahatan dan membantu membina hubungan kuat antara penegak hukum dan masyarakat.
Pengguna bisa mengunggah berbagai informasi seperti tips atau email hingga foto dan video dari kejahatan yang terjadi. Selain itu, pemberitahun di aplikasi ini juga memanfaatkan GPS, sehingga pihak berwenang bisa segera mengirimkan bantuan ke tempat kejadian perkara.
Marion, sebuah kota yang berjarak sekira 100 km sebelah barat daya Roanoke, Virginia ini merupakan lokasi terbaru yang ditambahkan ke iWatch. iThinQware telah menggarap 10 aplikasi untuk laporan tindakan kriminal, termasuk layanan untuk kota-kota besar seperti Philadelphia dan Dallas.
0 comments:
Post a Comment