Wah, Aplikasi Populer Android Bocorkan Informasi Pribadi

Advertisement
CALIFORNIA – Penyedia software antivirus dan solusi keamanan AhnLab,  mengidentifikasi banyak aplikasi populer Android yang meminta izin berlebihan untuk mengakses data pengguna. AhnLan telah menganalisis 178 aplikasi terbaik Android.

Sebanyak 178 aplikasi itu dianalisis menggunakan AhnLab Mobile Smart Defense (AMSD), platforma aplikasi analisis berbasis cloud yang memverifikasi keamanan aplikasi Android. AMSD memindai 178 aplikasi di lima jenis perizinan termasuk akses informasi pribadi, layanan akses informasi, akses informasi lokasi, akses pengisian dan akses informasi perangkat.

Menurut data analisis aplikasi oleh AMSD, 42,6 persen dari semua aplikasi yang diteliti mensyaratkan izin berlebihan untuk mengakses informasi perangkat, 39,3 persen dari aplikasi meminta izin berlebihan untuk akses informasi lokasi, diikuti dengan izin akses informasi pribadi sebesar 33,1 persen dan layanan pengisian 8,4 persen. Tapi tidak ada satu pun dari aplikasi mengharuskan layanan informasi data yang berlebihan.

“Seperti banyanya pengguna memilih smartphone berbasis Android, jumlah kode berbahaya yang menargetkan informasi pribadi atau informasi pembayaran juga semakin meningkat,” ikar Direktur AhnLab Security E-response Center, HoWoong Lee, seperti dilansir dari Net Security, Selasa (1/5/2012).

“Ini semacam perilaku berbahaya, bahkan bisa lebih berbahaya ketika mencoba mencuri data perbankan. Sangat sulit bagi korban untuk melihat perilaku berbahaya, seperti yang ada di balik aplikasi normal,” pungkasnya.
Advertisement
Wah, Aplikasi Populer Android Bocorkan Informasi Pribadi | androidmokso | 5

0 comments:

Post a Comment