Darlloz, Varian Virus baru yang Tak Hanya Menyerang Komputer

Advertisement
Virus Darlloz adalah Varian Virus Baru yang tergolong virus yang hebat. Kenapa di bilang Hebat? Karena Program jahat ini tidak hanya menyerang komputer akan tetapi juga menyerang router, kamera, TV dan segala sesuatu terhubung dengan internet.


Darlloz adalah varian virus atau worm yang memiliki kemampuan untuk menyebarkan diri dengan sangat cepat. Sebagaimana di ketahui Sejauh ini program Darlloz tersebut dibuat dengan OS Linux.

Virus Darlloz tersebut pada awalnya dibuat khusus untuk menyerang mesin yang menggunakan prosessor chip dari Intel, Akan tetapi belakangan diketahui ternyata Virus Darlloz ini juga dapat menyerang perangkat-perangkat yang berbasis ARM.

Berdasarkan analisa dari Kaoru Hayashi, seorang analis virus dari Symantec, hal yang paling menakutkan dari Virus Darlloz yaitu kemampuannya untuk menyerang berbagai perangkat apa pun yang terhubung ke jaringan internet.

Sebgaimana di kutip dari Arsetechnica Kaoru hayashi menjelaskan "Saat menyerang, worm tersebut akan membuat IP secara acak untuk menyerang mesin yang telah diketahui ID dan passwordnya. Kemudian Virus Darlloz akan meminta HTTP Post untuk mengeksploit semua celah"

Sejauh ini Virus Darlloz memang belum terlalu banyak beredar, akan tetapi dengan kemampuan menyerangnya yang hebat ini, Virus Darlloz ini pastinya akan meresahkan. Buat Sobat-sobat Informasi Android ada baiknya kita berjaga-jaga agar perangkat-perangkat kita bisa terbebas dari Segalam macam Virus Terutama Virus Darlloz.
Advertisement
Darlloz, Varian Virus baru yang Tak Hanya Menyerang Komputer | androidmokso | 5

0 comments:

Post a Comment