SMS Guard-Aplikasi SMS Anti Sadap.

Advertisement

SMS Guard-Aplikasi SMS Anti Sadap. Sebuah Aplikasi kontroversial hadir di salah satu sudut dikeramaian Indocomtech 2013. Disaat tengah maraknya isu penyadapan, maka kini hadir sebuah aplikasi yang diklaim anti penyadapan, anti penauditan, dan bahkan anti digital forensik. Lalu Seperti apakah kerjanya?

Walaupun tidak sepopuler jaman dulu, SMS lah langsung di tinggalkan pengguna handphone. Buktinya yaitu SMS masih menjadi salah satu penyumbang pendapatan terbesar operator telekomunikasi walaupun banyak yang sudah memilih instant messaging untuk berkomunikasi pesan teks.

Walaupun demikian sekecil apapun peluang yang ada, bisnis tetaplah sebuah bisnis. Selama SMS masih digunakan oleh masyarakat, peluang-peluang bisnis pun akan tetap ada. Demikian menurut Arya Mandala Putra, Chief Commercial Officer ICK Company.

ICK Company yang merilis sebuah aplikasi SMS anti sadap ini juga mendemokan bagaimana cara kerja dari aplikasi SMS Guard tersebut. Secara teori dan praktik SMS kata Arya memang sulit sekali untuk disadap jika sudah terenkripsi.

Dijelaskan juga oleh Panji Agus Muttaqin, Senior Software Engineer ICK Company, dalam cara kerja aplikasi tersebut, pesan pendek yang dikirimkan smartphone pelanggan dari SMS Guard dienkrip terlebih dahulu di smartphone pelanggan yang kemudian selanjutnya akan dikirimkan ke server privat milik SMS Guard.



Kemudian server akan meneruskan SMS yang sudah terenkripsi tersebut ke nomor tujuan pengguna sesama pelanggan SMS Guard. Yang Akhirnya, smartphone penerima akan mendekrip atau mengurai kode SMS tersebut sehingga kontennya dapat dibaca.

"Ini membuktikan bahwa SMS yang dikirim melalui jalur layanan SMS Guard selalu dalam kondisi terenkrip mulai dari ponsel pengirim hingga ke ponsel tujuan akhir," papar Panji Agus Muttaqin saat demo aplikasi.

Apabila ada pihak yang mencoba untuk menyadap isi percakapan SMS tersebut, maka yang akan muncul adalah kode-kode yang tak bermakna secara bahasa. Satu-satunya pihak yang dapat membuka isi SMS yang ditransmisikan yaitu pelanggan SMS Guard yang dituju.

"Bahkan kami sebagai penyedia layanan pun tidak tahu apa isi dari pesan pelanggan yang masuk ke server kami, karena bukan kami yang memegang kuncinya, tapi si pengirim dan sipenerima. Jadi privasi kami jamin akan dapat selalu terjaga," tegas Arya.

Selain itu Untuk meningkatkan level privasi pelanggan, SMS Guard juga dilengkapi fitur number masking yang berfungsi untuk menyamarkan nomor pengirim dan nomor tujuan SMS. Yang mana Dalam sistem SMS Guard, nomor pengirim dan nomor tujuan juga turut dienkrip sehingga yang akan terbaca secara kasat mata adalah nomor SMS Center dari aplikasi SMS Guard.

Bagaimana, apakah anda tertarik untuk mencoba SMS Guard-Aplikasi SMS Anti Sadap tersebut???
Advertisement
SMS Guard-Aplikasi SMS Anti Sadap. | androidmokso | 5

0 comments:

Post a Comment